16.7 C
New York
Jumat, Oktober 31, 2025
spot_img

Damkar BPBD Bergerak Cepat Padamkan Kebakaran Sebuah Kios Tambal Ban di Karawang

spot_img

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang Usep Supriatna menyampaikan,bahwa Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan BPBD Karawang, langsung mengerahkan tim ke lokasi begitu menerima laporan dari warga.

Karawang, otentiknews.click – Kebakaran melanda sebuah tambal ban di Jalan Siliwangi tepatnya belakang Kodim, Kelurahan Karawang Wetan, Kabupaten Karawang, Jawa Barat pada Jumat, 5 September 2025 malam hari sekira pukul 22.00 WIB.

Peristiwa kebakaran tersebut membuat warga sekitar panik karena lampu di lingkungan sekitar padam.

Foto: dok.istimewa

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang Usep Supriatna menyampaikan,bahwa Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan BPBD Karawang, langsung mengerahkan tim ke lokasi begitu menerima laporan dari warga.

Berita Lainnya  Ketua Peradi Karawang Geram, Minta PT Dame Alam Sejahtera Ditutup: Ini Penjelasannya

“Kami turunkan tiga unit, terdiri dari dua unit mobil pemadam kebakaran dan satu unit rescue,” katanya.

Menurutnya, petugas bergerak cepat untuk mengendalikan pemadam api agar tidak meluas ke permukiman warga.

Proses pemadaman api sempat terkendala karena kondisi gelap akibat listrik padam.

“Untuk penyebab kebakaran masih belum bisa dijelaskan ,” jelasnya.

Ia juga menyebut, bahwa di lokasi tambal ban tersebut diketahui tinggal seorang kakek. Saat ini, petugas sedang memastikan kondisi dan keselamatan orang lanjut usia tersebut.

Berita Lainnya  Dedi Rosdiana, Terpilih Jadi Ketua PC FSP KEP SPSI Kota Banjar, Periode 2025-2029

“Saat kami tiba, kami langsung fokus memastikan apakah ada korban di dalam. Informasinya memang ada seorang kakek yang tinggal di sana. Saat ini kami masih memastikan keselamatannya,” jelasnya.

BPBD Karawang mengimbau warga agar tetap waspada dan segera melaporkan jika terjadi hal mencurigakan terkait kebakaran. (***).

BERITA LAINNYA

POLITIK

- Advertisement -spot_img

HUKUM & KRIMINAL

PERISTIWA

INDEKS

BERITA POPULER